Tiba di Barcelona, Ronald Koeman Akan Gantikan Posisi Quique Setien

Tiba di Barcelona, Ronald Koeman Akan Gantikan Posisi Quique Setien

Barcelona terus saja diterpa kabar terkait masa depan Quique Setien sebagai pelatih Los Cules. kali ini beredar rumor jika Ronaldo Koeman bakalan ditunjuk untuk menggantikan posisi Setien, rumor itu pertama kali muncul setelah keberadaan pelatih asal Belanda ini di kota Catalunia notabene merupakan ibukota dari Blaugrana.

Quique Setien diprediksi akan lengser dari kursi kepelatihan Barcelona, pada hari Senin (17/8/2020) waktu setempat. Namun ada kabar juga menyatakan pihak manajemen klub masih ingin mempertahankan pelatih berusia 61 tahun, meskipun gagal total membawa Lionel Messi dkk dalam meraih gelar juara pada musim ini.

Diketahui Quique Setien gagal total di kompetisi La Liga musim 2019/2020, titel juara kompetisi dosmetik berhasil diraih Real Madrid. Trofi juara La Liga direbut rival abadi Blaugrana setelah menyalip posisi puncak.

Kegagalan kembali berlanjut di Liga Champions, dimana Barcelona harus tersingkirkan dengan kekalahan memalukan di kompetisi tersebut. Blaugrana harus dibantai oleh Bayern Munich dengan skor telak 2-8, ini merupakan kekalahan terburuk klub sepanjang sejarah mereka di pentas Eropa.

Pemecatan Setien kabarnya akan diputuskan dalam rapat manajemen yang digelar hari ini. Beberapa nama pun sempat mencuat, yang diprediksi menjadi penggantinya. Selain Setien, kabarnya direktur olahraga Eric Abidal akan dipecat juga.

Sementara kandidat pelatih baru bagi Barcelona terus muncul satu per satu, mulai dari Xavi Hernandez, Mauricio Pochettino, dan Ronald Koeman. Namun pelatih asal Belanda menjadi kandidat paling favorit untuk bisa menangani Lionel Messi dkk.

Menurut sumber dari Marca, Ronald Koeman sudah berada di Barcelona. Terlihat pria asal Belanda ini berada di bandara sejak Minggu (16/8) waktu setempat, ini yang makin menguatkan rumor kebenaran Koeman akan menangani tim skuat utama Blaugrana.

Sepak terjang Barcelona dalam kompetisi musim 2019/2020, diketahui berjalan kurang mulus. Tak hanya nihil gelar juara, namun berbagai keributan sempat terjadi dan di antaranya ribut-ribut Abidal dengan Messi, dan diterpa isu penggunaan buzzer serta korupsi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *