Tiemoue Bakayoko Siap Kembali Ke Pelukan Rossoneri Musim Panas Ini

Tiemoue Bakayoko Siap Kembali Ke Pelukan Rossoneri Musim Panas Ini

Baru-baru ini antara AC Milan dengan Tiemoue Bakayoko dikabarkan telah menjalin kesepakatan. Bakayoko dimusim panas ini telah memutuskan untuk kembali ke pelukan Rossoneri.

Bahkan dikabarkan Bakayoko sudah menyetujui syarat yang diberlakukan oleh AC Milan. Dimana klub Italia ini menerapkan pemangkasan gaji pemainnya sebesaar 50% dari pendapatan sebulannya.

Hal tersebut sengaja dilakukan oleh Rossoneri karena krisis financial yang tengah mereka hadapi saat ini. Sebagai akibat dari pandemi covid-19 yang hingga saat ini belum kunjung reda.

Tentu kesediaan Bakayoko untuk bermain kembali bersama Rossoneri. Dinilai cukup mengagetkan dengan kondisi klub yang bermain di Seri A tersebut sedang tidak stabil.

Diketahui AC Milan berhasil masuk dalam peringkat enam besar dan mengamankan tiket ke Liga Eropa musim depan. Melihat perkembangan klub asal Italia yang meningkat cukup pesat. Menjadi salah satu alasan ketertarikan Bakayoko untuk bisa kembali bermain bersama Rossoneri.

Selain itu ada alasan lain lagi mengapa gelandang asal Prancis berusia 25 tahun. Ini bersedia dipangkas gajinya sebesar setengah dari total pendapatannya. Hal ini dikarenakan Bakayoko merasa tidak memiliki masa depan bersama Chelsea.

Bakayoko resmi bergabung dengan Chelsea pada tahun 2017 yang lalu. Selama bermain untuk klub Inggris tersebut diakui oleh pemain 25 tahun itu. Dirinya kurang mendapatkan jatah bermain yang cukup.

Sekedar informasi, Tiemoue Bakayoko beberapa kali dipinjamkan oleh Chelsea keklub lain. Salah satunya adalah AC Milan yang dipinjamkan pada tahun 2018 hingga 2019. Setelah masa pinjamnya selesai bersama Rossoneri, Bakayoko kemudian kembali dipinjamkan ke Monaco dari tahun 2019 hingga 2020.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *