Jan Oblak Adalah Benteng Terbelakang Atletico Madrid

Jan Oblak adalah Benteng terbelakang Atletico Madrid

Pertandingan yang belangsung di Estadio El Sadar, Kamis (18/6/2020) dinihari WIB, diantara Atletico Madrid melawan Osasuna, Atletico Madrid pun mencatatkan kemenangan besar dalam pertandingan tersebut. bukan hanya itu saja, sang kiper pun menorehkan suatu rekor baru. Yakni Jan Oblak mencatatkan Rekor baru dengan membukukan Clean sheet pada laga tersebut.

Saat Ini Jan Oblak pun sudah mencatakkan rekor baru dengan membuat 100 Clean Sheet tercepat di sejarah La Liga dengan 182 pertandingan. Jan Oblak pun mengalahkan kiper Legendaris Miguel Reina yang membukukan 100 Clean Sheet dalam 222 pertandingan.

Rekor tersebut tidak terlalu mengejutkannya, karena sejak bergabung dengan Atletico dia sudah di sebut sebagai salah satu kiper terbaik di dunia. karena dari 246 pertandingan yang dia jalani, Oblak hanya kebobolan 169 gol dan mencatatkan 133 Clean Sheet di semua ajang. jika di hitung rata rata kebobolan Jan Oblak hanya 0,68 gol per laganya selama memperkuat Atletico Madrid.

Atletico Madrid yang memang butuh kemenangan saat berhadapan dengan Osasuna bermain dengan tampil menyerang dari awal permainan. tetapi mereka hanya bisa membuat satu gol saja pada babak pertama. yaitu gol yang di ciptakan oleh Joao Felix pada menit ke 27, setelah babak pertama habis dan di lanjutkan babak ke dua Atletico tampil lebih menggila dengan membuat empat gol tambahan.

Joao Felix menambah satu gol lagi dan di susul oleh Gol Marcos Liorente, Alvaro Morata dan Yannick Carascao. Sampai pertandingan usai Atletico Madrid menang 5-0 atas Osasuna, dengan kemenangan ini Atletico Madrid naik ke posisi keempat klasemen sementaradan menjaga peluang mereka untuk lolos ke liga Champions musim depan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *