Bangganya Lampard Dengan Chelsea, Usai Depak Man United di FA CUP

Bangganya Lampard Dengan Chelsea, Usai Depak Man United di FA CUP

Chelsea sukses untuk menyingkirkan Manchester United dari semifinal Piala FA. Hal ini juga membuat Frank Lampard begitu bangga, serta memuji performa impresif yang mampu ditunjukkan tim skuatnya.

Chelsea berhadapan dengan MU di semifinal Piala FA, Senin (20/7/2020) dini hari WIB. Pertandingan yang berlangsung di Wembley Stadion, The Blues mampu menang telak atas The Red Devils dengan skor 3-1.

Gol-gol Chelsea terlahir lewat Olivier Giroud, Mason Mount, dan bunuh diri Harry Maguire. The Red Devils cuma bisa membalas satu gol lewat eksekusi penalti Bruno Fernandes.

Kemenangan Chelsea ini, sekaligus memperbaiki catatan buruk Frank Lampard. Pasalnya, tiga laga pertemuan dengan Manchester United, tim skuat Lampard selalu saja kalah di tangan The Red Devils.

“Saya sangat bangga dengan tim hari ini. Saya tidak bisa meminta lebih dari apa yang mereka berikan kepada saya, selain mungkin beberapa gol lagi!” kata Lampard seperti dikutip dari situs resmi Chelsea.

“Mungkin ini bisa dikatakan mengejutkan etika Anda bermain melawan tim dengan kualitas seperti MU, tetapi yang paling mengesankan saya adalah etos kerja dari kinerja pemain,” Lampard melanjutkan.

Menariknya di laga final ini, Frank Lampard pertama kalinya menerapkan formasi tidak biasanya, yakni Formasi 3-4-3. Padahal Lampard selama membesut Chelsea, memang lebih terbiasa untuk menerapkan formasi 4-2-3-1, 4-3-3, dan 3-4-2-1.

Sementara kemenangan ini, memastikan Chelsea akan berhadapan dengan Arsenal di final Piala FA. The Gunners sebelumnya sudah memastikan langkah menuju babak final, usai menaklukan Manchester City 2-0 di babak semifinal.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *