Karena Virus Corona, Piala AFF 2020 Berpotensi Ditunda

Karena Virus Corona, Piala AFF 2020 Berpotensi Ditunda

Diketahui bahwa pihak Konfederasi Sepakbola ASEAN atau AFF, telah menggelar rapat darurat, hari Senin (27/7/2020). Rapat ini dilakukan, demi membahas terkait pagelaran Piala AFF 2020 di masa pandemi Virus Corona.

Rapat digelar secara online dan dipimpin oleh Maj. Gen. Khiev Sameth dan Tran Quoc Tuan selaku Presiden dan Wakil Presiden. Mereka sepakat bahwa pandemi virus corona masih belum akan hilang dalam waktu dekat di kawasan ASEAN.

Wacana menunda gelaran Piala AFF ke tahun 2021 pun dimunculkan. Namun, AFF belum bisa memastikan itu mengingat banyaknya agenda sepakbola internasional yang juga ditunda ke 2021. Sebut saja Olimpiade, Piala Eropa, hingga beberapa event besar sepakbola lainnya.

“Meski begitu, dengan determinasi demi mempertahankan ajang bergengsi di regional ini, kami akan terus berdiskusi demi meraih hasil maksimal,” kata Tran Quoc Tuan dilansir dari laman resmi VFF (Federasi Sepakbola Vietnam).

Meskipun begitu, penundaan pagelaran ini belum memasuki masa final. Direncanakan rapat tambahan akan kembali digelar pada, Kamis (30/7), dikusi nanti dilaksankan oleh pihak Komite Darurat AFF.

Terkait hal ini pun, pihak PSSI belum berani buka suara, saat ditemui pewarta. PSSI sendiri, tengah berada di kantor Kemenpora dalam rangka penandatangan Perjanjian Kerja Sama (MoU) antara Kemenpora RI dan PSSI.

Jika pelaksanaan Piala AFF 2020 dilakukan, maka akan digelar dengan format baru guna menyesuaikan dengan situasi pandemi Virus Corona. Kemungkinan menggunakan format dua tuan rumah, dan Vietnam menjadi kandidat kuat tempat penyelenggaran nantinya.

Namun hal ini kemungkinan bisa dibatalkan karena pemerintah Vietnam tengah disibukkan dengan kasus COVID-19 yang kembali muncul. Kabarnya, Virus Corona telah muncul di kota Da Nang setelah tiga bulan tak ada penambahan pasien positif di sana.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *