Witan Sulaiman Pesepakbola Muda Yang Bikin Bangga Negara Indonesia

Witan Sulaiman Pesepakbola Muda Yang Bikin Bangga Negara Indonesia

Sosok pemain muda Witan Sulaiman asal Palu,Sulawesi Tengah-Indonesia ini bikin bangga. Lantaran dirinya menjadi satu-satunya pemain Indonesia yang bermain untuk klub Internasional.

Witan yang kini masih berusia 18 tahun diketahui resmi dipinjamkan ke FK Radnik Surdulica tahun 2020 ini. Meski berstatus pinjam, Witan sendiri diikat kontrak selama 3,5 tahun oleh klub sepakbola asal Serbia tersebut.

Pesepakbola muda kelahiran Palu ini awalnya seorang pemuda kampung yang bermain bola seperti pada umumnya. Keluarganya juga diketahui sangat sederhana dimana ayahnya hanyalah seorang pedagang sayur.

Namun siapa sangka nasib membawa pemuda dari kampung Palu ini. Menjadi satu-satunya pesepakbola asal Indonesia yang mengharumkan nama negara dikancah dunia sepakbola Internasional.

Witan Sulaiman diketahui telah memulai debut pertamanya diliga Serbia Juni 2020. Dia saat ini bermain dengan posisi sebagai gelandang. Di liga super Serbia 2019/2020 itu Witan dijadikan sebagai pemain pengganti.

Witan mulai dimainkan pada menit ke-64 untuk menggantikan Bogdan. Saat itu dirinya masih belum dapat memberikan kemampuan maksimalnya dengan mencetak gol. Diketahui Fk Radnik Surdulica saat itu harus kalah dari rival mereka dengan skor 2:4.

Meski belum tampil secara maksimal hal tersebut bisa dimaklumi. Setiap pemain baru tentu butuh waktu untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan barunya. Terlepas dari penampilannya diLiga Serbia, Witan Sulaiman sudah mendapatkan apresiasi tinggi dengan pencapaiannya tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *