Rossi Gagal Lolos Langsung Di Sesi Kualifikasi Q2 MotoGP Austria 2020
Valentino Rossi gagal lolos langsung ke kualifikasi 2 MotoGP Austria 2020. The Doctor terlempar dari urutan 10 besar di waktu gabungan tiga sesi latihan bebas.
Rossi mengikuti sesi latihan bebas III MotoGP Austria yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring, Sabtu (15/8/2020) Siang WIB. Rider Team Monster Energy Yamaha tersebut meraih waktu tercepat 1 menit 25,021 detik.
Hal tersebut membuat Rossi menjadi yang tercepat nomor 11 pada sesi tersebut. Catatan tersebut lebih cepat dibandingkan sesi Free Practice 2 pada Jumat (14/8) yang mencapai waktu 1 menit 27,967 detik.
Kendati demikian, hasil gabungan Valentino Rossi dalam tiga latihan bebas MotoGP Austria 2020 membuatnya terlempar dari posisi 10 besar. Akibatnya, pembalap 41 tahun itu gagal lolos langsung ke sesi kualifikasi 2 (Q2).
Pada sesi latihan bebas pertama, Rossi hanya mampu menduduki posisi ke 13 dengan waktu 1 menit 24,879 detik. Rossi kemudian duduk di urutan kesembilan di FP2 dan berada di urutan ke 11 pada FP3.
Hasil waktu gabungan ketiga sesi latihan bebas tersebut menempatkan Valentino Rossi di urutan ke 13. Akibatnya, The Doctor mau tidak mau mesti berjuang dari sesi kualifikasi 1 (Q1) MotoGP Austria 2020. Ia harus berada di posisi dua teratas sesi itu agar bisa lolos ke Q2 dalam perebutan posisi start balapan hari Minggu (16/9).
Sementara itu, catatan waktu terbaik dalam gabungan tiga kali latihan bebas di Sirkuit Red Bull Ring dimiliki oleh Pol Espargaro. Dia berhasil meraih waktu tercepat 1 menit 24,193 detik yang diperolehnya saat merebut posisi pertama di sesi latihan bebas I.
Berikut Daftar Pembalap Yang Berhak Lolos Langsung Ke Sesi Kualifikasi 2 (Q2) MotoGP Austria 2020 :
- Pol Espargaro (Red Bull KTM).
- Andrea Dovizioso (Ducati).
- Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha).
- Jack Miller (Pramac Racing).
- Takaaki Nakagami (LCR Honda).
- Alex Rins (Suzuki Ecstar).
- Miguel Oliveira (KTM Tech3).
- Joan Mir (Suzuki Ecstar).
- Franco Morbidelli (Petronas Yamaha).
- Fabio Quartararo (Petronas Yamaha).