PSG Juara Liga Champions, Inter Milan Bakalan Dapat Rp 34,8 M
Inter Milan memang harus mendukung Paris Saint Germain sebagai juara Liga Champions, kala akan menghadapi Bayern Munchen di partai Final. Hal ini karena I Nerazzurri bakalan dapat bonus lumayan besar, sesuai dengan kesepakatan yang terjalin saat perekrutan Mauro Icardi oleh klub kaya asal Prancis tersebut.
PSG VS Bayern Munchen akan berlangsung di Estadio Da Luz, Lisbon, Senin (24/8/2020) dini hari WIB. Pertandingan niscaya akan semakin seru karena kedua kesebelasan tak sekadar berebut trofi Si Kuping Besar, tapi juga predikat treble winners.
Dalam laga partai final ini, Inter Milan memiliki dua eks pemain nya dalam kedua kesebelasan yang akan saling sikut. Dikubu Bayern Munchen, I Nerazzurri meminjaman wingernya Ivan Perisic hingga akhir musim 2019/2020 nanti. Sementara di PSG sempat meminjaman Mauro Icardi, hingga akhirnya dipermanenkan oleh klub asal Ligue 1 tersebut.
Menurut sumber dari La Republicca, adanya keuntungan besar kala penjualan Mauro Icardi oleh Inter Milan. Diketahui dalam kontrak kesepakatan ini tertulis jika I Nerazzurri akan meraih keuntungan besar jika Icardi bisa membawa PSG meraih titel juara Liga Champions.
Mauro Icardi sempat menjalani kompetisi Ligue 1 bersama PSG dengan status pinjaman, dan dengan kesepatan 13 juta euro. Icardi yang selama menjalani masa peminjaman nya tampil begitu impresif, pada akhirnya Les Perisien mempermanenkan status Icardi dengan nilai kesepakatan mencapai 50 juta euro dan belum termasuk bonus-bonus lain nya yang bisa mencapai 7 juta euro.
Musim pertama bersama Les Parisiens berlangsung mulus. Sebanyak 20 gol diceploskan Icardi dalam 34 penampilan di seluruh kompetisi untuk memenangi medali juara Ligue 1, Coupe de France, dan Coupe de La Ligue.
Namun berbanding terbalik dengan prestasi Inter Milan di musim ini, diketahui bahwa mereka gagal untuk bisa meraih trofi juara. Kepastian ini tak terlepas dari kekalahan ditangan Sevilla dalam final Europa League, Sabtu (22/8/2020) dinihari WIB.