Salah Satu Pemain AC Milan Menjadi Korban Perampokan
Skorgoal.com, Indonesia-Nasib naas Harus menimpan salah satu pemain milik dari AC Milan, yakni Samuel Castillejo Azuaga. Pemain kelahiran kota Malaga, Spanyol, telah menjadi korban dari penodongan senjata api oleh orang tidak dikenal.
Kabarnya, winger lincah asal Spanyol ini telah menjadi salah satu korban perampokan di Italia. Kebenaran dari kabar ini, didapatkan dari unggahan dirinya melalui akun medsos Instagramnya, @Samucastillejo.
“Apakah semua orang yang berada di Milan, baik-baik saja?. Saya telah mengalami perampokan oleh dua orang bersenjata api yang tidak saya kenal, Mereka Menodongkan pistol itu langsung ke wajah saya,”bunyi ungkapan nya di akun medsosnya.
Menurut kabar yang dihimpun dari Media Milannews it, dilansir oleh Skorgoal.com, Samuel Castillejo menjadi korban kejahatan saat berhenti sebuah lampu merah di jalan kota Milan. Akibat kejadian ini pun, winger berusia 25 tahun ini harus mengalami materi, serta jam tangan mewah yang diambil paksa pelaku kejahatan.
Meskipun begitu, Samuel Castillejo tidak sampai mengalami kejadian lebih parah lagi karena perampokan tersebut. Namun dirinya tetap mengalami syok, atas kejadiaan yang pertama kali ini dialaminya.
Samuel Castillejo direkrut AC Milan dari Villarreal pada tahun 2018 silam, sejak resmi merumput bersama I Rossoneri dirinya tampil cukup bagus. Dirinya mampu mencetak 5 gol dari 59 penampilan nya di kompetisi Serie A.