Minamino Merasa Menyesal di Tengah Euforia Liverpool Yang Juara
Saat ini Liverpool masih berada dalam suasana sukacita setelah mereka berhasil mengakhiri penantian selama 30 tahun untuk meraih gelar Liga Inggris. akan tetapi Takumi Minamino mengakui dirinya memiliki sedikit penyesalan dalam Liverpool yang berhasil menjadi juara.
Takumi Minamino dibeli oleh Liverpool dari RB Salzburg pada bulan Januari lalu dengan biaya 7,25 juta pounds, lalu kemudian Liverpool menjadi langkah selanjutnya dalam perjalanan karier pemain asal Jepang tersebut setelah merantau lima musim di Austria.
Pemain 25 tahun asal Jepang tersebut pun diprediksi akan menjadi opsi bagus untuk Liverpool di bawah asuhan Jurgen Klopp. Minamino pun bermain selama lima tahun di Salzburg, dirinya juga berkontribusi dengan mencetak 64 gol dan 44 assist dalam 199 pertandingan di semua kompetisi yang dilakoninya.
Dalam hal kontribusi tersebutlah yang membuat Takummi Minamino sedikit kecewa dengan mengakhiri musim 2019/2020 walaupun dirinya ikut senang merasakan kegembiraan atas keberhasilan Liverpool yang menjuarai Premier League. Dimana dirinya mengaku kecewa karena tidak bisa mencetak gol dan juga memberikan assist.
Takumi Minamino pun hanya tampil 14 kali bersama dengan Liverpool sejak Januari. Dirinya pun hanya tampil sebanyak 10 kali di ajang Premier League dan sisanya di pertandingan lainnya.