Lukaku Lebih Bersinar Dalam Liga Italia Ketimbang Liga Inggris
Striker andalan Inter Milan yakni Romelu Lukaku semakin bersinar dalam Liga Italia. Hal ini tentu bertolak belakang saat striker asal Belgia tersebut masih bermain untuk klub Liga Inggris Manchester United.
Perjalanan karir sepakbola selama dua tahun membela The Reds Devils. Diakui oleh Lukaku tidak semulus dengan klub yang saat ini dia bela. Semenjak bergabung dengan Inter Milan dan dipercaya sang pelatih Conte untuk mengisi skuat utama sebagai striker.
Lukaku menjelma bagai monster dilapangan yang siap menerkam seluruh lawannya. Diakui oleh manajer Inter Milan yakni Antonio Conte, Lukaku tidak mengalami kesulitan dalam melakukan adaptasi saat pertama kali datang di klub.
Terlihat jelas Lukaku bermain dengan sepenuh hati untuk klub asal Italia tersebut. Pasalnya Lukaku sendiri memang sudah dari dulu ingin bermain dalam Liga Italia Serie A.
Mimpi striker berkebangsaan Belgia itu pun akhirnya menjadi kenyataan. Saat Nerazurri menebusnya dari Manchester United pada 08 Agustus 2019 lalu. Inter Milan bersedia menebus Lukaku dengan mahar sebesar 80 juta euro saat itu.
Kemudian pada 26 Agustus 2019 saat berhadapan dengan Lecce dalam Liga Italia Seri A. Lukaku mengawali debut perdananya dengan kesuksesan besar. Lukaku berhasil mencetak gol yang pertama kalinya untuk Nerazurri. Timnya saat itu berhasil menang atas Lecce dengan skor akhir 4-0.
Pesepakbola dengan postur tubuh tinggi jangkung ini, diketahui telah menjalani pertandingan bersama Nerazurri selama setahun. Dalam kurun waktu tersebut Lukaku telah tampil lebih dari 36 kali penampilan dengan mencetak 33 gol untuk Nerazurri.