Liga Rumania Akan Menjadi Tempat Baru Mario Balotelli
Kebersamaan Mario Balotelli dengan Brescia akan segera berakhir, kini dirinya segera merumput di kompetisi Liga Rumania. Pemain dengan julukan Super Mario ini, digadang-gadang akan memperkuat salah satu klub papan atas Rumania, yakni CFR Cluj.
Seperti diketahui bahwa karirnya bersama Brescia tengah berada di ujung tanduk. Walaupun terikat kontrak untuk tiga tahun mendatang, namun Balotelli berpotensi dilepas pada bursa transfer musim panas ini.
Hubungan kurang harmonis dengan presiden klub, yakni Massimo Cellino, menjadi faktor Mario Balotelli ingin segera hengkang. Rumor kepindahan nya semakin menguat, setelah Super Mario beberapa kali absen dari latihan tim dan beberapa kali terlibat masalah di luar lapangan hijau.
Dikompetisi Serie musim 2019/2020, Mario Balotelli hanya mendapatkan kepercayaan tampil sebanyak 19 kali saja. Dirinya hanya membukukan lima gol dari 19 kali penampilan nya.
Brescia dipastikan untuk tampil di divisi Serie B, usai terdegradasi dari Serie A di musim ini. Ini semakin memantapkan niat Super Mario untuk segera pergi dari klub yang bermarkas di Stadion Mario Rigamonti tersebut.
Mario Balotelli sempat dirumorkan bakal hijrah ke Brasil dan membela Flamengo. Namun, laporan terbaru justru menyebut jika pemain berdarah Ghana tersebut tengah mengadakan pembicaraan dengan klub Rumania, Cluj.
Melansir Daily Mail, Balotelli hanya tinggal menandatangani kontraknya bersama Cluj. Dia sudah melakukan pembahasan lanjutan dengan Dan Petrescu selaku manajer klub.
Kepastian ini juga tak terlepas kode klub Rumania ini kepada media-media soal Mario Balotelli. Bahkan Nelutu Varga selaku presiden klub dari CFR Cluj, membuat klaim telah melakukan pembahasan terkait kontrak eks pemain bengal tersebut.