Bonek Mulai Bergerak Melawan Covid-19 di Surabaya
Setelah mendeklarasikan Bonek Wani Lawan Covid-19, pendukung Persebaya Surabaya, Bonek Mania mulai bergerak membantu pencegahan penularan Covid-19. Suporter yang idektik dengan warna hijau itu mendistribusikan bantuan dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).
Bantuan yang didistribusikan berupa masker dan pelindung wajah atau face shield. Salah satu yang menjadi sasaran pendistribusian adalah pasar Benowo, Surabaya. Pasar menjadi fokus utama karena dinilai menjadi titik yang rawan penularan.
“Kita bergerak cepat, hari ini kita langsung salurkan bantuan alat pelindung diri dari BNPB ke pasar Benowo,” kata Sidik Tualeka, Fans Relation Persebaya, seperti dilansir laman resmi klub, Rabu (8/7/2020).
Selain membagikan alat pelindung diri, Bonek juga memberikan penyuluhan singkat kepada para pedagang di Pasar Benowo. Mereka mengedukasi tentang bahaya virus tersebut untuk menggugah kesadaran masyarakat.
“Ini alasan Bonek gandeng BNPB, Bonek lebih tau karakter masyarakat dan bisa memberi pengertian secara langsung, kaerena Bonek juga bagian yang tidak terpisahkan dari masyarakat Surabaya,” tegas Alek.
Lebih lanjut, kata Alek, pendistribusian alat pelindung diri tersebut tidak akan berhenti di Pasar Benowo. Dalam beberapa hari ke depan, penyalur akan terus dilakukan dengan melibatkan elemen Bonek yang lain.
Sementara, dalam rangka membantu pencegahan penularan Covid-19, Bonek mencanangkan program Tri Wani. Yakni Wani Pakai Masker, Wani Cuci Tangan, Wani Jaga Jarak.
Dan agar program tersebut bisa berjalan maksimal, dibutuhkan banyak masker, face shield, sabun sampai hand sanitizer.