Atalanta Menang 2-0 Atas Sampdoria Dan Gusur Inter Milan di Tiga Besar
Atalanta kembali meraih kemenangan Di Gewiss Stadium, Kamis (9/7/2020) dini hari WIB pada giornata ke 31 Liga Italia Serie A ketika menjamu Samdoria. Kemenangan 2-0 untuk Atalanta pun menggeser posisi Inter Milan dari posisi ketiga pada klasemen sementara Serie A Italia.
Permainan Atalanta yang menguasai bola hingga mencapai 63,6 persen masih kesulitan untuk mencetak gol pada babak pertama, berkali kali usaha Atalanta untuk menjebol gawang Sampdoria tidak membuahkan hasil. Peluang pertama Atalanta dibuat oleh Rafael Toloi pada menit ke-19 masih bisa dihalau kiper Sampdoria.
Sepuluh menit berselang Duvan Zapata kembali mendapat peluang kembali tetapi tembakannya masih bisa di antisipasi oleh Emil Audero. Duvan Zapata kembali mendapat peluang pada menit ke-38 namun masih bisa digagalkan oleh Audero, kemudian Percobaan Hans Hateboer di menit ke-42 pun bernasib serupa.
Pada babak kedua Atalanta berhasil memecah kebuntuan mereka pada menit ke 75 melalui sundulan Rafael Toloi yang memanfaatkan tendangan sudut Ruslan Malinovskiy dan membawa mereka unggul 1-0 atas Sampdoria. Atalanta memperbesar keunggulan sepuluh menit kemudian melalui Luis Muriel yang melepaskan tembakan jarak jauh Muriel pun berhasil membuat kiper Sampdoria tersebut mati langkah, dan Skor 2-0 pun bertahan hingga akhir pertandingan.
Dengan kemenangan ini Atalanta sudah berhasil menang sembilan kali bertuntun di Serie A. Atalanta juga berhasil menggusur Inter Milan dari posisi tiga klasemen sementara Liga Serie A dengan koleksi 66 poin. Namun Inter Milan masih belum bermain pada giornata ke 31 ini, sedangkan Sampdoria masih tertahan di posisi ke 16 dengan koleksi 32 poin.