Apakah NBA Akan Dilanjutkan Lagi Atau Tidak?
Boikot yang terjadi di NBA dikabarkan telah berakhir. Para pemain akhirnya mau melanjutkan sisa musim ini.
Hal itu dilaporkan oleh reporter ESPN sekaligus insider nomor satu NBA, Adrian Wojnarowski, pada Kamis (27/8) malam WIB. Dengan demikian, laga playoff NBA 2020 kemungkinan akan kembali di lanjutkan mulai hari Jumat (28/8).
“Para pemain NBA telah memutuskan untuk melanjutkan Playoff, ungkap seorang sumber kepada ESPN,” kata Wojnarowski di Twitter nya.
Sebelumnya, boikot terjadi pada playoff NBA yang di gelar pada Rabu (26/8). Aksi itu sebagai wujud protes para pemain NBA, yang mayoritas berkulit hitam, terhadap aksi penembakan polisi kepada Jacob Blake, warga kulit hitam Amerika Serikat, di Kenosha, Wisconsin, Senin (24/8).
Blake diketahui di tembak di depan anak-anaknya sebanyak 7 kali oleh petugas polisi. Saat ini Blake masih mendapatkan perawatan, namun ia dilaporkan lumpuh dari pinggang ke bawah.
Para pemain Milwaukee Bucks, yang sama-sama dari Wisconsin, menjadi yang pertama memilih mogok tanding. Giannis Antetokounmpo dkk enggan tampil di laga kelima playoff melawan Orlando Magic, meski mereka tengah unggul 3-1.
Pemogokan itu akhirnya menimbulkan efek domino, di mana akhirnya seluruh laga playoff pada hari Rabu di tunda. Bahkan banyak pertandingan di cabang basket putri (WNBA), sepakbola (MLS), hingga Baseball (MLB) juga ikut ditunda sebagai bentuk solidaritas mengecam kekerasan aparat hukum.
Dalam bentuk rapat yang digelar Rabu malam waktu setempat, LA Lakers dan LA Clippers dilaporkan sempat tidak mau melanjutkan sisa playoff NBA musim ini. Bahkan bintang Lakers, LeBron James, di kabarkan meninggalkan rapat lebih awal. Namun pada Kamis akhirnya para pemain berhasil diyakinkan untuk kembali melanjutkan musim ini.
Playoff NBA diketahui digelar di satu lokasi, yakni di Walt Disney World Resort, Florida. Para pemain dikumpulkan di sana agar terlindungi dari penyebaran COVID-19.