Bayern Munich berhasil menang tipis atas Eintracht Frankfurt
Kemenangan Bayern Munich 2-1 yang mengalahkan Eintracht Frankfurt membuat mereka memasuki laga final DFB Pokal 2019/2020. bermain di Allianz Arena dinihari tadi, Bayern sukses menguasai pertandingan pada babak pertama. Bayern sukses menekan pertahanan lawan sejak peluit pertama di tiup.
Bayern yang sudah menguasai pertahanan lawan langsung tancap gas dengan menjebol gawang Eintracht Frankfurt pada menit ke 14 yang membuat skor 1-0. gol tersebut tercipta melalui sundulan dari Ivan Perisic yang memanfaatkan umpan silang dari Thomas Muler.
Gol dari Ivan Perisic pada menit ke 14 tersebut membuat permainan bayern semakin hidup. pada menit ke 27 Bayern kembali mendapat peluang emas melalui kerja sama dengan Kingsley coman, tetapi sayang umpan matang tersebut tidak dapat di maksimalkan menjadi sebuah gol.
Enam menit berselang Robert Lewandowski nyaris mengubah papan skor, tetapi sayang kiper Eintracht Frankfurt ( Kevin Trapp) berhasil menggagalkan tendangan dari Robert Lewandowski. dan sampai babak pertama habis tidak ada gol lagi yang tercipta. bayern pun menutup hasil babak pertama dengan skor 1-0.
Babak ke dua di mulai, Bayern pun masih menguasai jalannya pertandingan. namun sebuah kesalahan dari Bayern membuat skor berubah pada menit ke 69. Danny Da Costa yang bebas dari kawalan pemain Munich dan berhasil melesakkan gol yang membuat skor menjadi 1-1. proses gol tersebut pun tidak luput dari umpan silang Daichi Kamada yang baru masuk pada menit ke 66.
Tidak mau lama lama meratapi skor 1-1 bayern pun membalas gol Eintracht Frankfurt dengan cepat pada menit ke 75 melalui Robert Lewandowski. kedudukan berubah menjadi 2-1 untuk bayern Munich. di sisa pertandingan kedua tim bertempur dengan sengit, tetapi tidak ada gol lagi yang tercipta.
Bayern yang berhasil keluar sebagai pemenang dengan skor 2-1 akan bertemu dengan Bayer Leverkusen di laga final yang akan berlangsung pada 4 juli di Berlin. sebelumya Bayer Leverkusen sudah berhasil mengatasi FC Saarbruecken dengan skor 3-0.
Susunan Pemain:
Bayern Munich:
Manuel Neuer, Benjamin Pavard, Jerome Boateng, David Alaba, Alphonso Davies, Joshua Kimmich, Leon Goretzka, Kingsley Coman, Thomas Muller, Ivan Perisic, Robert Lewandowski.
Frankfurt:
Kevin Trapp; David Abraham, Evan Ndicka, Martin Hinteregger, Timothy Chandler, Dominik Kohr, Stefan Ilsanker, Almamy Toure, Sebastian Rode, Mijat Gacinovic, Andre Silva.