Barcelona Akan Utamakan Kontrak Baru Untuk Ter Stegen
Saat ini masalah kontrak Marc-Andre Ter Stegen yang akan menjadi prioritas utama untuk Barcelona dan bukan perekrutan Neymar atau Lautaro Martinez yang tengah di kait kaitkan dengan Barcelona. dan bukan tanpa alasan mengingat Barcelona yang kerap di ganggu isu kepergian Lionel Messi yang kontraknya akan habis musim depan.
Neymar dan Lautaro Martinez pun saat ini dianggap sebagai sosok yang pas untuk meneruskan kesuksesan Lionel Messi di Barcelona, akan tetapi saat ini Barcelona pun masih terbentur persoalan keuangan yang tengah macet akibat dari pandemi Virus corona.
Sebelumnya Barcelona pun sudah memangkas gaji para pemain sebesar 70 persen hingga makhir musim ini. dan menurut kabar musim depan Barcelona akan melakukan hal serupa. oleh karena itu Barcelona pun akan mengahlikan prioritas mereka di musim panas ini. ketimbang mereka berharap pada hal yang tidak pasti.
Barcelona pun akan mencoba mengurus beberapa kontrak pemain inti yang bakal habis. Salah satu pemain yang kontraknya akan diperpanjang adalah Ter Stegen yang saat ini berstatus sebagai kiper utama. pasalnya kontrak Ter Stegen pun hanya sampai 2022 mendatang. Sebab Barcelona tidak mau kehilangan kiper asal Jerman tersebut.
Marc-Andre Ter Stegen dibeli Barcelona dari Borussia Moenchengladbach pada tahun 2014. Kiper asal Jerman tersebut pun memiliki kemampuan distribusi bola yang bagus dan cocok bermain dengan dengan Barcelona. Ter Stegen saat ini pun sudah tampil sebanyak 234 kali di seluruh ajang dan sudah selama enam tahun berseragam Blaugrana.