Chelsea Kecipratan Rp 586 M, Usai Real Madrid Juara La Liga

Chelsea Kecipratan Rp 586 M, Usai Real Madrid Juara La Liga

Kesuksesan Real Madrid meraih titel La Liga musim 2019/2020 tak cuma disambut bahagia oleh pendukung tim kota asal Madrid itu, namun Chelsea turut merasakan nya. Klub raksasa asal Spanyol ini, kecipratan dana sebesar 35 juta euro dari Los Blancos.

Real Madrid yang mengandaskan perlawanan Villarreal sekaligus meraih titel La Liga untuk ke-34 kalinya. Gol kemenangan Los Blancos berhasil dipersembahkan oleh Karim Benzema.

Kepastian untuk meraih titel juara ini, juga karena kekalahan 1-2 Barcelona dari Osasuna, maka Real Madrid unggul tujuh poin dengan satu laga tersisa. Pantas saja Madrid berpesta pora merayakan keberhasilannya jadi juara mengingat mereka sempat tertinggal dua poin dari Barcelona di puncak klasemen ketika LaLiga dimulai lagi 11 Juni.

Para pemain baru Madrid seperti Eden Hazard, Ferland Mendy, Rodrygo, Alphonse Areola, dan Luka Jovic langsung merasakan gelar juara liga di musim pertama. Khusus untuk Hazard, keberhasilan Madrid juara juga menguntungkan Chelsea.

Menurut kabar dari Sport Ratio, Chelsea memperoleh hak bonus 35 juta euro atau sekitar Rp 586 miliar menyusul keberhasilan Hazard membawa Madrid juara liga itu. Rinciannya adalah 15 juta euro karena Madrid berhasil lolos ke Liga Champions dan 20 juta euro untuk juara liga.

Hal ini setelah kesepakatan yang tercipta saat proses negosiasi Chelsea dan Real Madrid terkait perekrutan Eden Hazard. Perekrutan di musim panas lalu juga menghabiskan dana transfer mencapai 100 juta euro, serta bonus-bonus lain nya mencapai 35 juta euro.

Dana dikeluarkan Real Madrid cukup besar, dan tak sebanding dengan kontribusi Eden Hazard sejak merumput di La Liga. Hazard lebih banyak menghabiskan waktu dengan cedera yang dialami sejak awal musim, total penampilan nya hanya mencapai 21 kali dengan torehan satu gol dan tujuh assist.

Chelsea juga berharap Real Madrid tetap tampil di Liga Champions, dan bisa lolos ke babak semifinal. Pasalnya, jika Los Blancos mampu tetap mengikuti kompetisi atau menjuarainya, tentunya Chelsea akan kembali mendapatkan bonus sesuai dengan kesepakatan saat transfer Hazard.

Dengan kondisi keuangan klub-klub Eropa yang goyah karena pandemi virus corona, uang 35 juta euro tentu sangat berarti untuk Chelsea yang baru menghabiskan sekitar lebih dari 90 juta euro untuk Hakim Ziyech dan Timo Werner.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *