Pemain Inter Milan Ditangkap Kepolisian Lalu Lintas
Salah satu pemain milik Inter Milan, Marcelo Brozovic, membuat ulah diluar lapangan sepakbola. Pemain asal Jerman itu mengemudi dengan keadaan mabuk, dan dirinya pun harus berurusan pihak kepolisian atas tindakan tak terpuji nya tersebut.
Menurut kabar dari media Corriere della Sera, Minggu (12/7/2020), kejadian ini terjadi pada hari sabtu dini hari waktu setempat. Diketahui bahwa gelandang milik Inter Milan tengah mengendarai mobil mewahnya, kemudian menerobos lampu merah saat berada di kawasan Piazzale Antonio Cantore, Milan.
Namun ulahnya ini membuat pihak kepolisian langsung mengejarnya, pengejaran sampai 600 meter sebelum diberhentikan. Saat dilakukan pemeriksaan pun, rupanya Brozovic tidak mengemudi melainkan di belakang kemudi.
Meskipun begitu, Marcelo Brozovic tetap harus menjalani pemeriksaan dan tes kadar alkohol. Dalam pengetesan itu Brozovic telah mengonsumsi alkohol yang telah melebihi batas yang diperbolehkan saat mengemudi.
Nasib apes Brozovic tak berhenti di situ. Sudah menerobos lampu merah, mengendarai mobil dalam kondisi mabuk, rupanya mobil yang dikendarainya pun bernomor polisi Jerman. Akibatnya, surat izin mengemudi pria 27 tahun itu dicabut.
Kejadiaan ini, tentunya menjadi kabar buruk bagi Inter Milan tengah bersiap untuk menghadapi Torino di pekan lanjutan Serie A, Selasa (14/7/2020) dinihari WIB. Tim skuat asuhan Antonio Conte tengah performa terpuruk, dimana mereka ditaklukan Bologna 1-2 dan ditahan Hellas Verona 2-2 dalam kompetisi Serie A.
Meski belum dipastikan apakah kejadian ini membuat Marcelo Brozovic absen membela Inter Milan Vs Torino. Pemain asal Jerman itu, merupakan salah satu pemain andalan conte dan total dalam 35 penampilan nya bersama I Nerazzurri, dirinya berhasil mencetak 3 gol dan menciptakan 5 assist.