Penyesalan Winny Oktavina Kandow Usai Berpisah dari Tantowi Ahmad
Pemain ganda campuran Indonesia, Winny Oktavina Kandow, mengaku menyimpan penyesalan setelah kerja samanya bersama Tantowi Ahmad berakhir.
Dikutip dari Bolasport.com, Tantowi Ahmad dan Winny Oktavina Kandow sempat menjadi pasangan di sektor ganda campuran selama setahun sejak Januari 2019.
Keduanya dipasangkan setelah tandem Tantowi sebelumnya, Liliyana Natsir, memutuskan gantung raket. Duet Tantowi/Winny hanya bertahan setahun. Keduanya tak lagi dipasangkan saat memasuki tahun 2020.
Setelah tak lagi dengan Tantowi, Winny kembali berpasangan dengan Akbar Bintang Cahyono, pasangan mainnya di sektor ganda campuran sebelum Tantowi. Adapun Tantowi sempat berpasangan dengan Apriyani Rahayu sebelum memutuskan pensiun pada Mei Silam.
Dikutip BolaSport.com dari Badminton Indonesia, Winny mengaku menyimpan kesedihan ketika mengetahui Tantowi gantung raket.
“Saya bukannya merasa down, tetapi ada perasaan sedih karena merasa belum mendapatkan hasil maksimal dan belum bisa memberi gelar juara,” kata Winny.
Prestasi terbaik Tantowi/Winny selama berpasangan pada 2019 memang hanya sampai pada babak perempat final.
Hasil tersebut mereka raih pada Barcelona Spain Masters, All England Open, India Open, Malaysia Open, Indonesia Open, Chinese Taipei Open, dan China Open.