Diego Simeone Gigit Bibir Dengan Performa Antoine Griezmann
Seperti diketahui bahwa Antoine Griezmann begitu bersinar saat masih memperkuat Atletico Madrid, namun semuanya berubah setelah berada di Barcelona. Kondisi ini pun, membuat Diego Simeone begitu kecewa dan terlihat mengigit bibirnya.
Momen tersebut terlihat saat pertandingan Barcelona kontra Atletico Madrid pada Rabu (1/7) dinihari WIB. Simeone terlihat gigit bibir tak lama Antoine Griezmann masuk sebagai pemain pengganti di menit ke-90, dan menggantikan Arturo Vidal.
Dalam tayangan kamera, Antoine Griezmann sedang bersiap memasuki lapangan. Diego Simeone yang berdiri tak jauh darinya hanya bisa melihat mantan anak asuhnya itu.
Momen gigit bibir Diego Simeone ini seakan-akan ingin menanyakan keputusan Barcelona yang menurunkan Griezmann saat pertandingan segera berakhir. Seolah-olah dirinya tak percaya dengan apa yang dilihatnya.
Antoine Griezmann dulunya merupakan pemain tak tergantikan dalam lini inti dari Diego Simeone. Dari 257 penampilan di seluruh kompetisi, Griezmann bisa membukukan 133 gol dan 50 assist.
Kemudian Barcelona merekrutnya di musim 2019 silam. Biaya kepindahan striker asa Prancis ini pun, memakan dana sebesar 120 juta euro atau setara Rp 1,9 triliun.
Namun proses kepindahannya bersama Barcelona tak berjalan mulus, dirinya malah gagal menunjukkan performa terbaiknya. Total dari 32 laga, dirinya hanya mampu mencetak delapan gol dan empat assist, hal ini berbanding jauh kala memperkuat Atletico Madrid.
Meski begitu, performa jelek Antoine Griezmann di Barcelona karena beberapa faktor. Gaya permainan tim, tak ada kepercayaan dari pelatih dan Lionel Messi yang tak begitu menyukai kehadiran Griezmann menjadi penyebab situasi ini.
Antoine Griezmann disebut-sebut bakal jadi daftar pembelian termahal terburuk sepanjang sejarah Barcelona. Tapi jika dia bisa on fire di sisa-sisa laga di liga, bisa saja malah jadi pahlawan klub.