Juara EPL 2019/2020, Para Eks Pemain Liverpool Ucapkan Selamat
Setelah penantian selama 30 tahun, Liverpool akhirnya kembali lagi menjuarai Premier League musim 2018/2020. Eks pemain dari The Reds, ramai-ramai mengucapkan selamat atas keberhasilan tim asal kota Merseyside.
Sejak tahun 1989-1990 Liverpool menjuarai Premier League, gelar ini tak mampu lagi diraih The Reds. Bahkan segala upaya untuk bisa mengakhiri paceklik juara gelar EPL, selalu kandas ditengah jalan.
Sejumlah pelatih top eropa dan deretan pemain bintang yang datang silih berganti . Namun gelar juara Premier League selalu gagal didapatkan Liverpool.
Ini juga membuat pemain yang datang silih berganti dari Anfield, tak pernah merasakan juara kompetisi Premier League. Atau mereka harus menyeberang ke tim rival hanya demi meraih gelar tersebut, seperti Michael Owen bersama Manchester United (2011) dan Raheem Sterling bersama Manchester City (2018, 2019).
Namun Liverpool yang mampu merengkuh gelar Premier League pada musim ini. Tentunya membuat sejumlah para mantan pemain The Reds, turut bersukacita atas pencapaian yang telah diraih mantan klubnya.
salah satu ucapan selamat yang datang dari eks punggawa Liverpool, yakni, para pemain legendaris klub, Steven Gerrard, Jamie Carragher, Michael Owen, Robie Fowler. Mereka sendiri ikut berbahagia, mengingat The Reds berhasil mengakhiri penantian juara EPL selama 30 tahun lamanya.
Selain para pemain legendaris Liverpool, pemain lain nya seperti Fernando Torres, Dirk Kuyt, Jose Enrique, dan Javier Mascherano pun tak ketinggalan memberikan ucapan dan merayakan. Liverpool memang membekas di hati para eks punggawa klub tersebut.