Jack Miller : Yakin Juara Dunia Seperti Marc Marquez
Musim depan, Jack Miller dikabarkan akan bergabung dengan team pabrikan Ducati. Menyebut-nyebut Marc Marquez, ia yakin akan mampu meraih titel juara dunia MotoGP 2021
Rider Pramac Ducati sejak 2018 ini akan mengisi satu kursi team pabrikan Ducati musim depan. Sebelumnya Jack miller sudah pernah membela team CWM LCR Honda dan Marc VDS Honda sejak debutnya di MotoGP pada musim 2015.
Seperti diketahui, Jack Miller direkrut oleh Team Mission Winnow Ducati untuk kejuaraan MotoGP 2021. Pembalap berusia 25 tahun itu hanya dikontrak setahun oleh team pabrikan. Kendati masih musim depan, ia sudah berani sesumbar bakal bertarung untuk mendapatkan gelar juara dunia MotoGP.
“Bersama Ducati, aku merasa dirumah sendiri. Akan menjadi kebanggan besar membalap dengan warna merah. Ini butuh waktu dan dedikasi, tapi kini aku merasa tenang setelah tanda tangan. Aku merasa siap untuk membantu team agar bisa lebih jadi sekedar penantang titel juara.” ungkapnya.
Ducati belum pernah lagi menjuarai MotoGP sejak 2007 lewat dominasi Casey Stoner, yang saat itu menjalani musim keduanya di kelas primer. Jack Miller percaya diri bisa mengulangi kesuksesan itu seraya menyebut-nyebut rider asal Hondal Marc Marquez.
“Saya sudah mendapatkan banyak pengalaman dalam beberapa tahun terakhir dan kini saya siap bersaing. Marc Marquez dulu sering juara dunia dalam debutnya, itu luar biasa. Tapi saya merasa ada di jalur yang sama akan tetapi perjalananku cuma lebih lama.” ujarnya.
Sejak debut di MotoGP 2013, Marc Marquez mendominasi kelas primer. Cuma dimusim 2015 dia tidak menandai kiprahnya di MotoGP dengan gelar Juara Dunia.